Minggu, 29 Mei 2016

Mulai Juni, Naik Angkot di Bandung Bisa Dapat Kaos Gratis

Bandung - Mulai Juni mendatang, setiap hari Jumat, warga Kota Bandung diimbau untuk menyimpan kendaraan pribadinya di rumah dan bepergian naik angkutan umum (angkot). Bagi warga yang bersedia naik angkutan umum, jika beruntung akan mendapatkan kaos. Tapi, selfie dulu!

Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandung Didi Ruswandi mengungkapkan, gerakan Jumat Ngangkot ini merupakan merupakan satu upaya untuk mengurangi kemacetan di Kota Bandung.

"Diharapkan masyarakat akan termotivasi untuk beralih beralih angkutan umum," ujar Didi saat dihubungi melalui telepon, Kamis (26/5/2016).

Penghargaan berupa kaos bisa didapat penumpang yang beruntung jika telah menggungggah foto selfie-nya melalui akun twitter #gerakanBDGDdisiplin.

"Naik angkotnya apa saja, fotonya bisa diunggah ke akun Bandung disiplin (@GBDisiplin). Nanti yang terpilih dapat kaos. Mudah-mudahan banyak yang mau sponsori sehingga kaosnya lebih banyak nanti," ucapnya.

Ditemui terpisah Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengatakan, gerakan Jumat Ngangkot ini untuk mengajak masyarakat kembali menggunakan angkutan umum. Jika sulit setiap hari, minimal satu hari diusahakan menggunakan angkutan umum

"Minimal sesekali untuk mengurangi kemacetan di hari Jumat naik angkutan umum. Mudah-mudahan dengan prilaku ini diharapkan warga Bandung pelan-pelan kembali ke public transport dan kita perbaiki kualitas angkotnya agar nyaman juga untuk warga Bandung," tandasnya.


Sumber : News.detik.com

Kamis, 26 Mei 2016

BANDUNG KOTA WISATA

Okey yang pertama saya akan bahas mengenai Wisata ke tempat-tempat menarik di Bandung Jawabarat, yaitu :

1. Gunung Tangkuban Perahu

Tangkuban Parahu atau Gunung Tangkuban Perahu adalah salah satu gunung yang terletak di Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Sekitar 20 km ke arah utara Kota Bandung, dengan rimbun pohon pinus dan hamparan kebun teh di sekitarnya, Gunung Tangkuban Perahu mempunyai ketinggian setinggi 2.084 meter. Bentuk gunung ini adalah Stratovulcano dengan pusat erupsi yang berpindah dari timur ke barat. Jenis batuan yang dikeluarkan melalui letusan kebanyakan adalah lava dan sulfur, mineral yang dikeluarkan adalah sulfur belerang, mineral yang dikeluarkan saat gunung tidak aktif adalah uap belerang. Daerah Gunung Tangkuban Perahu dikelola oleh Perum Perhutanan. Suhu rata-rata hariannya adalah 17 oC pada siang hari dan 2 oC pada malam hari.
Gunung Tangkuban Perahu mempunyai kawasan hutan Dipterokarp Bukit, hutan Dipterokarp Atas, hutan Montane, dan Hutan Ericaceous atau hutan gunung.





Asal-usul Gunung Tangkuban Perahu dikaitkan dengan legenda Sangkuriang, yang dikisahkan jatuh cinta kepada ibunya, Dayang Sumbi/Rarasati. Untuk menggagalkan niat anaknya menikahinya, Dayang Sumbi mengajukan syarat supaya Sangkuriang membuat sebuah telaga dan sebuah perahu dalam semalam. Ketika usahanya gagal, Sangkuriang marah dan menendang perahu itu sehingga mendarat dalam keadaan terbalik. Perahu inilah yang kemudian membentuk Gunung Tangkuban Parahu.
Gunung Tangkuban Parahu ini termasuk gunung api aktif yang statusnya diawasi terus oleh Direktorat Vulkanologi Indonesia. Beberapa kawahnya masih menunjukkan tanda tanda keaktifan gunung ini. Di antara tanda aktivitas gunung berapi ini adalah munculnya gas belerang dan sumber-sumber air panas di kaki gunungnya, di antaranya adalah di kasawan Ciater, Subang. Gunung Tangkuban Parahu pernah mengalami letusan kecil pada tahun 2006, yang menyebabkan 3 orang luka ringan.
Keberadaan gunung ini serta bentuk topografi Bandung yang berupa cekungan dengan bukit dan gunung di setiap sisinya menguatkan teori keberadaan sebuah telaga besar yang kini merupakan kawasan Bandung. Diyakini oleh para ahli geologi bahwa kawasan dataran tinggi Bandung dengan ketinggian kurang lebih 709 m di atas permukaan laut merupakan sisa dari danau besar yang terbentuk dari pembendungan Ci Tarum oleh letusan gunung api purba yang dikenal sebagai Gunung Sunda dan Gunung Tangkuban Parahu merupakan sisa Gunung Sunda purba yang masih aktif. Fenomena seperti ini dapat dilihat pada Gunung Krakatau di Selat Sunda dan kawasan Ngorongoro di Tanzania, Afrika. Sehingga legenda Sangkuriang yang merupakan cerita masyarakat kawasan itu diyakini merupakan sebuah dokumentasi masyarakat kawasan Gunung Sunda Purba terhadap peristiwa pada saat itu.

Uraian by : Wikipedia

2. Situ Cileunca
Situ Cileunca adalah tempat wisata yang memiliki pemandangan yang sangat indah, memiliki nilai sejarah dan sangat menyenangkan ketika berwahana tempat wisata yang satu ini, ada turis atau danau di Bandung selatan yang bernama Situ Cileunca. Cileunca ada justru terletak ± 50 KM selatan kota Bandung atau dalam ± 185 KM dari Ibukota Indonesia, Jakarta, dan ketinggian ± 1550 meter di atas permukaan laut dan terletak di antara dua desa dan desa-desa Pulosari Wanasari. Sekali waktu, sering disebut Swiss dari Cileunca Situ Indonesia.

    
Lihat Situ Cileunca
   


Cileunca ada danau buatan yang masih sangat indah dan memikat, maka tidak ada wisatawan hayal mengunjungi danau terus membeludak setiap akhir pekan atau liburan tiba. Wisatawan dapat menikmati atraksi ini dengan berbagai cara, seperti saat berenang, saat tur danau dengan perahu atau ber sementara terikat. Wisatawan akan dimanjakan dengan semua pesona keindahan alam di sana Cileunca. Selain itu, ada fasilitas untuk jeram Cileunca berarum, para wisatawan dapat menguji adrenalin Anda di sungai Situ Cileunca Palayangan, sungai merupakan aliran Palayangan Situ Cileunca. Menuju transfortasi Lokasi Untuk mencapai lokasi ini, Anda berasal dari Jakarta dan penggunaan kendaraan pribadi dari pintu tol dan kemudian dilanjutkan ke buah batu Soreang - Ciwidey dan Pangalengan.

2. Kawah Putih
Kawah Putih adalah sebuah tempat wisata di Jawa Barat yang terletak di kawasan Ciwidey. Kawah putih merupakan sebuah danau yang terbentuk dari letusan Gunung Patuha. Tanah yang bercampur belerang di sekitar kawah ini berwarna putih, lalu warna air yang berada di kawah ini berwarna putih kehijauan, yang unik dari kawah ini adalah airnya kadang berubah warna. Kawah ini berada pada ketinggian +2090 m dpl dibawah puncak/titik tertinggi Gunung Patuha.
Letusan hebat oleh Gunung Patuha pada abad ke 10 membuat banyak orang beranggapan bahwa lokasi ini adalah kawasan angker karena setiap burung yang terbang melewati kawasan tersebut akan mati. Karena kepercayaan tersebut, tidak ada orang yang berani mendekati kawasan ini sampai akhirnya pada tahun 1837 ada seorang ahli bernama Dr. Franz Wilhelm Junghuhn yang memutuskan untuk pergi ke puncak Gunung Patuha demi ilmu pengetahuan.
Dr. Franz Wilhelm Junghuhn berhasil mencapai puncak Gunung Patuha dan dari sana ia melihat ada sebuah danau berwarna putih dengan bau belerang yang menyegat. Sejak itu, keberadaan Kawah Putih menjadi terkenal dan pada tahun 1987 pemerintah mulai mengembangkan Kawah Putih sebagai tempat wisata.
Untuk sampai di kawah putih pengunjung bisa menggunakan route perjalanan sebagai berikut: Pengunjung dari luar Bandung yang menggunnakan kendaraan roda empat dapat melewati jalur pintu Keluar Tol Kopo, melewati sayati dan dilanjutkan ke Soreang, dari soreang dilanjukan ke Ciwidey dan sampailah di lokasi kawah putih. Route alternatif bisa menggunakan jalur tol Buah Batu.
Sedangkan bagi wisatawan yang menggunakan kendaraan umum, akses ke kawah putih ditempuh dengan menggunakan jalur terminal Leuwi Panjang - dilanjutkan ke terminal Ciwidey - lokasi Kawah Putih




Untuk Tempat yang lain saya akan Postingkan . menyusul * 


 


Untuk Blogger yang ingin liburan ke sini saya siap menjadi guide : dikie Pin BB 22AE6345 or WA 081222821339

Rabu, 21 Oktober 2015

KOLOM TANYA JAWAB MENGENAI MOBIL DI SINI... TERIMA KASIH

Bagi rekan-rekan yang mempunyai problem di mobil. yuk kita share di sini. kita akan bahasa sama-sama...

Selasa, 01 September 2015

LIBURAN SERU DI PULAU SAMALONA MAKASSAR





Kita butuh liburan dan hiburan agar tidak mudah jenuh dan tidak mudah stress. Sebagai seorang instruktur tentunya butuh liburan untuk mencegah stress. Akhirnya saya dan teman – teman  memutuskan untuk melakukan liburan melepas penat dari kantor tercinta.
Pulau Samalona menjadi tujuan liburan kita sebelum akhirnya kami memisahkan diri ke daerah asal masing – masing. Pulau Samalona sangat terkenal dengan keindahan pasir putihnya dan juga cukup dekat dari kota Makassar, Sulawesi Selatan bahkan secara administratif pulau Samalona masih dalam wilayah Kota Makassar. Perjalanan ke Samalona dimulai dari dermaga yang berada di depan Benteng Fort Rotterdam menggunakan kapal Johnson.
Terdapat 2 jenis kapal yang dapat kita charter ke pulau Samalona yaitu menggunakan Kapal yang cukup memuat 10 orang dengan waktu tempuh 20 menit, adapun tarifnya antara Rp.500.000 – 600.000 untuk pulang pergi atau anda juga dapat menggunakan kapal Jenis katinting dengan tarif Rp.250.000-300.00 pulang pergi.
Pulau Samalona3
Kapal yang dapat digunakan ke pulau Samalona
Perjalanan ke pulau Samalona sangat mengasyikkan, anda dapat menikmati angin sepoi – sepoi, mengamati kapal besar yang sedang parkir memberikan nuansa yang cukup menarik serta air laut yang jernih kebiruan. Selama perjalanan di laut kadang – kadang anda dapat menyaksikan jenis ikan terbang yang melompat – lompat di sekitar kapal kita.
Mengamati kapal yang terparkir di lautan saat perjalanan ke samalona
Mengamati kapal yang terparkir di lautan saat perjalanan ke samalona
Pulau Samalona biasanya ramai di kunjungi pada akhir pekan, biaya masuk Samalona gratis namun pengunjung harus menyewa tempat berteduh semacam rumah atau balai – balai kecil. Rumah ataupun balai – balai dapat disewa seharian bahkan anda dapat menyewanya untuk bermalam.
Setelah tiba di dermaga Pulau Samalona selanjutnya apa saja hal – hal seru yang dapat anda lakukan di Pulau Samalona?
1. Berkeliling pulau sambil menikmati pasir putih yang halus. pulau Samalona sangat kecil sehingga tidak kurang dari 20 menit anda sudah dapat mengelilingi pulau ini. Uniknya pulau ini hanya di diami oleh 7 kepala keluarga sekaligus yang menjadi pemilik pulau.
Pulau Samalona2
2. Bermain air dan snorkeling. Melihat jernihnya air di pinggir pantai membuat siapa saja pasti ingin merasakan sensasi mandi di pinggir pantai. Asyiknya mandi di tengah hari yang terik dan air laut yang tidak terlalu dalam membuat area ini tidak pernah sepi. Anda juga dapat melakukan snorkeling pada kedalaman tertentu menikmati kehidupan di bawah laut. Alat – alat snorkeling banyak di sewakan warga mulai dari harga Rp. 50.000.
3. Diving melihat sisa – sisa perang dunia ke 2. Alat – alat diving juga telah disediakan, bila anda mempunyai kemampuan diving yang baik anda dapat meihat kapal sisa perang dunia kedua yang telah karam dan ditumbuhi oleh terumbu karang nan cantik. Namun karena saya belum pandai menyelam maka saya tidak berani diving disini.
4. Bermain banana boot ramai – ramai. Ada sebuah permainan seru yang harus anda coba di Pulau Samalona yaitu bermain banana boot. Pengunjung dapat menikmati sensasi menaiki banana boot ramai – ramai sambil menikmati keindahan pulau yang banyak ditumbuhi pepohonan besar.
Salah satu gazebo dengan view yang cukup cantik
Salah satu gazebo dengan view yang cukup cantik
Tips liburan ke Pulau Samalona :
Saat berlibur ke samalona sebaiknya ramai – ramai antara 8 sampai 10 orang agar dapat menghemat biaya sewa kapal. Bawalah makanan sendiri yang cukup selama anda di pulau Samalona karena makanan yang ada disana harganya cukup mahal. Bermalam di pulau samalona akan lebih asyik karena anda dapat menikmati sunset yang indah hingga menghilang di tengah lautan.

#jalan-jalan

Apakah Kamu Termasuk Salah Satu dari 5 Tipe Orang yang Seperti Ini di Grup Chat?

Dunia maya memang sudah berkuasa. Segala sesuatu yang jauh seolah didekatkan. Sama aja, segala sesuatu yang dekat serasa dijauhkan. Kita bebas video call sama temen kita di Zimbabwe seolah-olah dia ada didepan kita, tapi kita justru malas negor temen disebelah kita dan milih ngomong via bbm aja, seolah-olah teman kita jauhnya tujuh ratus tahun cahaya. Dunia udah kebalik kan?


Nah, ngomongin masalah kekuatan dunia maya, kamu pasti pernah kan, join di suatu grup chat? Entah itu grup kelas, grup alumni sekolah, grup ketemu di sosmed, grup sesama penyuka komunitas, dan sekian banyak grup-grup lainnya.
Di grup chat tadi, kamu bakal ketemu banyak orang. Mulai dari yang asik, yang ngeselin, yang caper, sampe yang baper juga ada. Tinggal milih aja yang mana yang mau di kick. Haha.
Nih dia tipe-tipe oranv di grup chat. Kamu termasuk yang mana?


1

Galau



Nah, ini tipe yang paling banyak dan cukup mendominasi. Segala sesuatu yang bikin dia kesel di dunia nyata, ditumpahin semuanya di forum maya. Kayak misalnya,
"UGH BETE KZL AAAAA"
"HIKZ MO MATI AJA LAH TAUK BETE GUE"
Terus bawaannya sedih mulu plus kirim-kirim stiker sedih dan bercucuran air mata.
Kadang bingung kan, mau bales gimana. Salah-salah malah dia makin nangis dan bunuh diri. Nahloh, nambah dosa lagi.
Kalo kamu ketemu orang kayak gini, mending dibales aja
"Kenapa? Sabar yaaa..."
Tapi kalo kamu termasuk orang galau di grup chat, kurang-kurangin deh. Malu, udah tua.

2

Baperan



Tipe kayak gini nih suka ngeselin banget. Enggak ketahuan maunya apa, tiba-tiba main bete aja dan ujung-ujungnya left grup chat. Minta dirajam hidup-hidup beneran deh.
Kadang pas lagi asik ngobrol di grup, tiba-tiba dia bahas sesuatu yang gak nyambung. Karena berasa dikacangin, dia bete sendiri di grup dan yaaah...dia left dari grup.
Ini sama aja kayak,
"Kamu kenapa?"
"Gpp."
"Oh yaudah."
"IH DASAR KAMU GAK PEKA!!!"
Woh, berhati-hatilah sama orang kayak gini, karena moodnya berstatus bahaya laten, bro!

3

(Sok) lemot



Tipe kayak gini juga enggak kalah menyebalkan. Lagi asik ngobrol seru, tiba-tiba dia muncul, nanya sesuatu yang sudah jelas,dan membuat temen-temen di grupnya kudu ngulang cerita dari awal.
Kayak misalnya,
"Ih gue ketemu gadun ngeselin, gak sopan pulak kemarin!"
"Amasa sih? Lu diapain sama tuh orang?"
"Maksa banget minta kenalan, pake pegang-pegang lagi. Ih berani nyentuh gue selangkah lagi, udah gue tendang tuh bolanya.."
Terus tiba-tiba, ada temen dateng dan bilang.
"Hah? Maksudnya bola gimana ya? Bola itu yang buat olahraga kan?" Aduh plis deh, being stupid is never cute, sweety!

4

Mesum



Pasti di grup chat kamu, ada satu orang yang pikirannya gak jauh-jauh dari area selangkangan. Apapun persoalannya, pasti dikaitkan kearah sana.
Kadang bikin ngakak, tapi kalo udah kelewatan bikin kesel juga. Tipe ini biasanya suka jadi silent reader doang dan baru muncul saat grup chat kamu ngebahas masalah begituan. Yah, selama dia masih tau aturan, biarin sajalah. Mungkin ada CD bokep keselip di otaknya.

5

Silent reader


Tipe ini sukanya bingung mau jawab apaan dan milih diam. Pas grup chat lagi rame, dia pengen ikutan gabung, tapi takut enggak bisa mengimbangi obrolan, jadilah dia sider yang ngakak-ngakak sendiri dengan obrolan-obrolan grup chat yang terkadang menyimpang.
Biasanya, sekalinya muncul dia bakalan bilang, "hehe"
Atau "haha"
Yah, maklumin aja dia yang suka haha hehe sendiri. Mungkin jumlah huruf di keypad hape dia bener-bener terbatas.
Hehe.
Haha.
#INFORMASI

copyright from keepo.me

Senin, 31 Agustus 2015

PERSEPSI ANGIN BAN BIASA DAN ANGIN NITROGEN


Saat ini penggunaan Nitrogen untuk pengisian ban mobil sudah semakin dikenal masyarakat. Berbeda dengan angin biasa, Nitrogen murni selalu diikuti dengan berbagai keunggulan seperti temperatur ban yang lebih dingin, bensin lebih irit, ban lebih awet, mengurangi biaya maintenance, dll. Apakah keunggulan tersebut benar adanya? Apakah nitrogen lebih baik dari angin biasa? Dan apakah boleh mencampur nitrogen dengan angin biasa? Pada artikel ini kami akan menjawab pertanyaan tersebut.
Angin biasa mengandung 78% Nitrogen (N2), 21% Oxigen (O2), dan 1%-nya bisa berisi uap air. Angin biasa juga bisa mengandung Carbon Dioksida (CO2), Neon dan Argon namun jumlahnya sangat sedikit sehingga tidak mempengaruhi performa ban.


Kekurangan dari angin biasa berasal dari keberadaan 21% Oxigen (O2), dimana Oxigen tersebut merupakan partikel udara yang kecil dan mudah menguap saat panas. Ban yang berputar saat mobil melaju membuat temperatur dalam ban naik, sehingga mendorong Oxigen keluar dari pori-pori ban, akibatnya tekanan ban menjadi kurang. Tekanan ban yang kurang sudah pasti membuat ban bekerja dengan berat dan sehingga umur ban berkurang. Pada Nitrogen (N2) hal tersebut tidak terjadi karena partikel Nitrogen (N2) lebih besar dan sulit untuk terpengaruh dengan suhu udara.


Kekurangan lainnya berasal dari keberadaan 1% uap air atau hidrogen (H2o) dengan resiko kerusakanterbentuknya karat. Dan karat pada velg tentu saja dapat merusak velg perlahan-lahan. Cara termudah untuk memeriksa kadar uap air pada ban Anda adalah dengan membuka tutup pentil dan keluarkan sedikit udaranya, semakin basah tangan Anda maka semakin banyak kandungan uap air pada ban Anda.
Dengan fakta diatas jelas Nitrogen (N2) murni lebih unggul dibandingkan angin biasa karena kandungannnya tetap stabil. Hal tersebut yang membuat bensin lebih irit dan lebih awet. Kembali kepada pertanyaaan utama, sebisa mungkin gunakanlah nitrogen murni, dan tidak perlu takut untuk mencampur nitrogen murni dengan angin biasa disaat melakukan perjalanan jauh bila hanya tersedia angin biasa, mengingat 78% kandungan angin biasa merupakan Nitrogen (N2).

tips tambahan :
Pada dasarnya kita tak akan bisa merasakan perbedaan ban yang diisi oleh udara atau dengan Nitrogen kecuali tekanan udara dalam ban jauh dari yang diijinkan. Jadi, jika suatu saat Anda terpaksa mengisi ban kendaraan dengan angin biasa karena tak tersedianya Nitrogen, lakukan saja. Anda bisa menggantinya lagi jika menemukan bengkel yang menyediakan.